Dukung Kesehatan Nutrisi, Dosen IKH Medan Laksanakan Pengabdian Masyarakat di Desa Padang Cermin Langkat
STABAT (Langkatoday) - Dalam upaya untuk memberikan kontribusi yang berarti dalam meningkatkan kesadaran masyarakat, Institut Kesehatan Helvetia (IKH) Medan melalui tim Dosen Prodi Farmasi yang beranggotakan Shaflina Izar, Melia Sari, dan Halimah Raina Nasution membuat program penyuluhan dan pemberdayaan masyarakat yang bertujuan untuk menyampaikan informasi penting tentang Optimalisasi Konsumsi Susu Probiotik pada Ibu dan Anak untuk Mendukung Kesehatan Nutrisi Keluarga. Jumat (25/4).
Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui pemanfaat tumbuhan dan sumber daya yang tersedia di lingkungan masyarakat sekitar, bertambahnya pengetahuan masyarakat melalui sosialisasi ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat.
Peningkatan kesehatan dan kualitas hidup masyarakat ini dianggap penting karena isu Indonesia sehat merupakan isu yang selalu menjadi perbincangan penting dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.
Dalam rangka meningkatkan kesehatan dan kualitas hidup, ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan. Salah satunya, penting untuk mengedukasi masyarakat tentang gaya hidup sehat. Ini meliputi kebiasaan makan sehat, olahraga, dan tidur yang cukup. Masyarakat juga perlu diberi informasi tentang cara mencegah penyakit dan praktik pembuatan susu probiotik yang berkualitas dengan memanfaatkan sumber daya yang ada di sekitar masyarakat dengan biaya yang relatif murah dan berkualitas.
Susu probiotik yang mengandung mikroorganisme seperti bakteri atau ragi yang bermanfaat telah terbukti memberikan sejumlah kesehatan terutama untuk ibu hamil, ibu menyusui dan anak-anak.
Susu probiotik memberikan berbagai manfaat yang luar biasa bagi ibu dan anak. Bagi ibu, susu probiotik membantu mendukung kesehatan pencernaan, sistem imun serta kesejahteraan mental, sementara bagi anak-anak susu probiotik penting untuk pertumbuhan, kesehatan pencernaan dan penguatan sistem kekbalan tubuh. Oleh karena itu memasukan susu probiotik dalam pola makan ibu dan anak dapat menjadi langkah yang sangat bermanfaat untuk mendukung kesehatan keluarga secara keseluruhan.
Pentingnya untuk memilih produk susu probiotik yang berkualitas tinggi dan memastikan bahwa komsumsi susu probiotik sesuai dengan kebutuhan gizi individu. Konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi jika memiliki pertanyaan untuk kekhawatiran tentang pemberian susu probiotik pada ibu hamil, ibu menyusui atau anak-anak.
Optimalisasi konsumsi susu probiotik juga pada ibu dan anak dapat mendukung kesehatan nutrisi keluarga secara keseluruhan dengan memilih produk yang tepat, mengatur waktu komsumsi yang ideal, serta memperhatikan kemungkinan efek samping. Keluarga dapat memanfaatkan manfaat kesehatan dari susu probiotik.
Untuk menjadikan produk hasil metabolisme BAL dapat digunakan dalam susu probiotik seperti asam laktat (BAL) berfungsi untuk menurunkan pH susu, menciptakan lingkungan yang lebih asam dan lebih aman dari pertumbuhan mikroba patogen. Selain itu asam laktat bermanfaat memecah laktosa sehingga cocok untuk orang mengalami intoleransi laktosa. Enzim dan vitamin dalam jenis BAL dapat menghasilkan enzim yang membantu dalam proses pencernan dan penyerapan nutrisi yang lebih baik.
Asam organik lainya (asetat, dan propionat) yang dihasilkan BAL dapat membantu mengurangi pertumbuhan bakteri patogen dalam saluran pencernaan dan mendukung kesehatan pencernaan yang optimal, selanjutnya produk hasi probiotik yang mengandung bakteri asam laktat memiliki potensi besar dalam mendukung kesehatan melalui metabolisme yang efisien dan peningkatan kesimbangan miklofora usus. Kombinasi antara probiotik dalam produk sinbiotik dapat memberikan manfaat tambahan bagi kesehataan pencernaan dan sistem kekebalan tubuh. (rel)