Gara-Gara Ormas, Pengusaha Es Kristal di Langkat Stop Beroperasi
STABAT (Langkatoday) - Pengusaha es kristal di Desa Pantai Gemi, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat terpaksa menutup usahanya lantaran karena ulah dari ormas kepemudaan.
Pengelola UD Aguaris, Cici, mengaku usaha pembuatan es kristal UD Aguaris itu terpaksa tutup karena pihaknya dan para pekerjanya mendapat intimidasi dari ormas kepemudaan Pemuda Pancasila dan SPSI setempat.
“Kami usaha Pengusaha UD Aguaris usaha pembuatan es kristal, kami sudah tertekan dengan adanya orang mengaku dari Ormas SPSI dan Pemuda Pancasila, yang menyetop usaha kami,” ucap Cici, Kamis (17/4).
Menurut Cici, intimidasi tersebut lantaran mereka tidak memenuhi sejumlah permintaan dari ormas tersebut.
“Padahal usaha kami punya ijin, kami bayar pajak tapi karena permintaan mereka (ormas) tidak kami penuhi usaha kami dipaksa berhenti karyawan kami tidak boleh bekerja,” tuturnya.
Sehingga ia meminta kepada aparat penegak hukum untuk bersikap. Menindak para ormas yang telah mengintimidasi mereka.
“Tolonglah kami bapak Kapolri, Kapolda Sumut, Kapolrea Langkat. Tolong kami dari intimidasi mereka yang mengaku dari Ormas. Tolong bantulah kami bapak- bapak yang kami hormati,” pungkasnya. (*)