Tanggul Nyaris Jebol, Warga Langkat Turun Tangan Selamatkan Sungai Batang Serangan
![]() |
| Ilustrasi by AI (tim Langkatoday.com) |
BERITA LANGKAT - Warga Desa Padang Tualang, Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat, terpaksa turun tangan memperbaiki tanggul Sungai Batang Serangan yang nyaris jebol akibat derasnya arus sungai, Ahad (4/1/2026). Tanggul kritis tersebut berada di Dusun III Paya Remis, salah satu titik rawan luapan air sungai.
Tanpa menunggu alat berat atau bantuan resmi, warga bergotong royong melakukan perbaikan darurat. Bambu sepanjang sekitar lima meter dipancang di tepi sungai untuk menahan arus, sementara bagian tanggul yang rusak ditimbun menggunakan karung berisi tanah, batu, dan pasir.
Langkah cepat itu dilakukan untuk mencegah jebolnya tanggul yang berbatasan langsung dengan permukiman warga Desa Padang Tualang.
“Kemarin hujan deras. Debit Sungai Batang Serangan naik cukup tinggi dengan arus yang kuat, sehingga beberapa titik tanggul mengalami kerusakan,” ujar Tuah, warga setempat seperti dilansir dari laman mistar.
Menurut Tuah, kondisi tersebut sudah dilaporkan kepada pemerintah desa untuk diteruskan ke Pemerintah Kabupaten Langkat. Warga berharap penanganan permanen segera dilakukan sebelum kerusakan semakin parah.
“Sambil menunggu perbaikan dari pemerintah, kami berinisiatif memperbaikinya sendiri. Kalau dibiarkan, risikonya besar bagi warga,” katanya.
Kekhawatiran warga bukan tanpa alasan. Mereka berkaca pada kejadian banjir di Kecamatan Tanjung Pura beberapa waktu lalu, di mana jebolnya sejumlah tanggul Sungai Batang Serangan menyebabkan air meluap ke permukiman dan sulit surut dalam waktu lama.
“Air lama surut karena banyak tanggul yang jebol. Kami tidak ingin kejadian itu terulang di sini,” ujar Tuah.
Warga berharap pemerintah daerah segera turun tangan memperbaiki seluruh titik tanggul Sungai Batang Serangan yang rusak agar ancaman banjir tidak kembali menghantui masyarakat di sepanjang aliran sungai tersebut.

