Dua Bus Tabrakan di Jalinsum Medan–Aceh, Sopir Terjepit dan Penumpang Luka Parah
HINAI (Langkatoday) – Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua unit bus penumpang terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Medan–Aceh, tepatnya di Simpang Pasar X, Kelurahan Tanjung Beringin, Kecamatan Hinai, Kabupaten Langkat, Kamis (24/7).
Dua bus yang terlibat yakni Bus Pembangunan Semesta bernomor polisi BK 7498 LP, dan Bus Zulaikha dengan nomor polisi BL 1515 FL. Benturan keras menyebabkan kedua kendaraan mengalami kerusakan parah, serta menimbulkan korban luka.
Menurut keterangan saksi mata di lokasi kejadian, seorang warga bernama Uncu, kecelakaan terjadi saat Bus Pembangunan Semesta yang datang dari arah Tangkahan hendak menyeberang persimpangan menuju arah Medan. Di saat bersamaan, dari arah berlawanan (Medan menuju Aceh), melaju bus Zulaikha dengan kecepatan tinggi.
“Pas di simpang itu, Bus Pembangunan yang menyebrang langsung bertabrakan dengan Bus Zulaikha yang datang dari arah Medan,” kata Uncu.
Akibat benturan tersebut, Bus Pembangunan Semesta rusak parah di bagian samping kanan, sementara Bus Zulaikha ringsek di bagian depan dan menabrak tiang listrik di pinggir jalan.
“Penumpang Bus Pembangunan yang duduk di paling belakang terluka parah, darahnya mengucur di jalan,” ujar Uncu lagi.
Sementara itu, sopir Bus Zulaikha dilaporkan terjepit di antara badan bus dan tiang listrik, sebelum akhirnya berhasil dievakuasi warga bersama petugas.
Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Dua korban (seorang penumpang Bus Pembangunan dan sopir Bus Zulaikha) langsung dilarikan ke Rumah Sakit Putri Bidadari, Stabat untuk mendapatkan penanganan medis intensif.
Kecelakaan ini sempat menyebabkan kemacetan lalu lintas di sekitar lokasi kejadian. Namun, berkat bantuan warga dan aparat, arus kendaraan akhirnya berhasil diurai dalam waktu singkat.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait penyebab pasti kecelakaan maupun identitas lengkap korban.